Review : Korean Movie "Be With You" (Penjelasan Ending)

Hey Yow,
Kalian yang demen banget nonton Korean Drama pasti udah nonton serial drama ini kan "Be With You" eh tapi ini sebenarnya bukan serial drama sih tapi lebih ke Korean Movie. Well weekend ini gue habis nonton film in di iflix overall "Sukaaa bangeeet". Film yang dibintangi oleh So Ji-sub dan So Ye-jin ini sukses mendapatkan rating yang lumayan tinggi dan masuk di list Film terpopuler di Iflix. but FYI aja nih guys ternyata film "Be with you" merupakan hasil remake dari film Jepang berjudul sama tapi gue nggk bisa ngasih perbandingan diantara keduanya karena gue cuma nonton yang versi Korea, tapi sedikit yang gue baca sih katanya alur ceritanya sama aja, cuma emang di kasih sentuhan mitos - mitos ala korea gitu.

Be With You Poster
source : https://fakeagis.blogspot.com/2018/08/download-film-be-with-you-2018-subtitle.html

Nah, film ini menceritakan tentang seorang suami dan anak lelakinya yang berumur 7 tahun baru saja ditinggal istri sekaligus ibu karena meninggal padahal umurnya masih terlalu muda yaitu 32 tahun.  Ji-hoo (anaknya) meyakini bahwa Soo-ah (ibunya) akan kembali dari negeri awan ketika hari pertama di musim hujan, ia yakin buku cerita yang sering dibacakan ibunya adalah cerita yang benar. Sedangkan Woo Jin (ayahnya), hanya menjalani hari - harinya sebagai penjaga kolam renang dan selalu terbayang - bayang tentang masalah penyakit yang dialami meskipun tidak bisa dipungkiri bahwa Woo-Jin pun sangat merindukan Soo-ah, terbukti ketika Hoong-go (sahabat Woo-Jin) sering menyuruhnya untuk berkenalan dengat wanita pengunjung tokonya, Woo-Jin selalu menolak.

Ketika musim hujan mulai datang, Ji-hoo selalu bersemangat karena dia meyakini ibunya akan datang hingga akhirnya disuatu pagi yang basah karena hujan, Ji-hoo berlari menuju hutan dan menemukan sebuah gubuk  (terlihast seperti staisun kereta api) di pinggir rel kereta tua yang sudah tidak berfungsi, dia berlari berteriak memanggil nama ibunya, tapi tidak ada yang menjawab, ibunya tidak datang, dan semua tidak sesuai dengan harapannya, Ayahnya Ji-hoo, Woo-Jin, mengejarnya dari belakang dan sedih ketika melihat anaknya tidak menemukan apa yang dia harapakan. But, dewa (sesuatu yang mereka yakini) tidak begitu jahat dan tega kepada Ji-hoo, ibunya Ji-hoo, Soo-ah, ternyata diturunkan di ujung terowongan rel kereta dan tidak sadarkan diri, (mungkin dia ketiduran selama perjalanan) wkwk, Dan bisa dibayangkan sendiri kan,, Ji-hoo sangat senang ibunya kembali, Woo-Jin terkejut merasa tidak percaya, dan Soo-Ah seperti orang yang kehilangan ingatannya. Tetapi dengan berjalannya waktu mereka kembali seperti keluarga kecil yang bahagia sama seperti sebelumnya, meskipun gue nggak tau gimana kehidupan mereka sebelumnya karena nggak diceritain di film wkwk.

Pertanyaannya kenapa Soo-Ah bisa hidup lagi ?well,  ini yang mau gue bahas karena ada sangkut pautnya dengan ending film ini, di akhir cerita akhirnya Soo-Ah harus kembali ke negeri awan pada hujan terakhir di musim itu, jika dia melewatkan kereta hujan terakhir dia tidak akan bisa kembali ke negeri awan dan tidak bisa lagi mengawasi anaknya (Ji-Hoo) dari awan. Hal ini membuat Soo-Ah sedih. Ji-Hoo selalu berusaha untuk membuat hujan tidak berhenti turun dan musim berganti, dia bahkan mencuci mobil milik Ayah temannya disekolah, karena menurut anaknya setiap kali ayahnya mencuci mobil maka keesokan harinya pasti turun hujan dan Ayahnya selalu mencuci mobilnya setiap hari, hal ini di yakini Ji-Hoo sebagai salah satu cara untuk membuat ibunya tidak pergi, tapi sekali lagi ini hanyalah mitos dan asal - asal omongan temannya saja alhasil Ji-hoo dimarahi oleh yang empunya mobil wkwk.

Klimaks :

Ceritanya mundur sekitar 8 tahun sebelumnya di umur 25 tahun ketika Soo-Ah dan Woo-Jin memilih untuk berpisah, sebenarnya Woo-Jin yang memutuskan hubungan karena sesuatu hal (kalo nggak salah karena dia nggak bisa berenang lagi dan mengidap penyakit) dan meminta Soo-Ah untuk tidak menemuinya lagi, lalu mereka melanjutkan kehidupan masing - masing, dimana Soo-Ah berkuliah di Universitas Seoul dan Woo-Jin tetap tinggal di desa. Karena perpisahaan ini bukanlah keinginan keduanya rasa cinta itu masih terpendam diantara mereka berdua, Mungkin karena sangat merindukan Soo-Ah, Woo-Jin lalu mengunjunginya ke Seoul tetapi seperti biasa tanpa menemuinya, hanya melihatnya dari jauh lalu pulang, Soo-Ah yang tidak sengaja melihat Woo-Jin lalu mengejarnya yang telah pergi, dia berlari sambil memanggil namanya 'Woo-Jin, Woo-Jin" tapi dia sudah terlalu jauh, hingga akhirnya Soo-Ah di tabrak mobil, Yaps, Soo-Ah di tabrak mobil tanpa di ketahui oleh Woo-Jin, (mungkin Woo-Jin berjalan sambil pakai headset).
Oh iya karena kecelakaan itu Soo-Ah koma selama 6 pekan, Daaann, selama itu ternyata dia melompat ke masa depan, Gimana bisa? begitulah kehebatan cerita film - film korea, (imajinasinya liar wkwk) tapi masih bisa diterima nalar karena peran dari pemainnya yang nggak berlebihan dan jalan ceritanya yang menarik.

Soo-Ah menuju masa depannya tepat ketika dia ditemukan oleh Woo-jin dan anaknya (Ji-hoo) di ujung lorong rel kereta api di musim hujan pertama, umurnya waktu itu 33 tahun, Selama 6 pekan dia koma, selama itu pula dia bersama dengan keluarganya di masa depan. Dia pun melanjutkan menulis  buku diari-nya dan menyelesaikan cerita bagaimana dia bisa kembali setelah dinyatakan mati. Hingga ketika dia terbangun dari koma nya, dia sangat merasa berbeda bahwa apa yang dia alami terasa sangat nyata, dia tahu bahwa dia akan mati di umur 32 tahun jika menikah dengan Woo-Jin, tetapi dia tidak memiliki alasan lain untuk menikah dengan orang lain, apakah dia akan bahagia jika menikah dengan orang lain meskipun itu artinya dia bisa hidup lebih lama. Tapi cinta memang terkadang membuat buta dan menjadikan orang-nya nekat, wkwk well, Soo-Ah memilih untuk menemui Woo-Jin dan menikah dengannya sekaligus tinggal di desa hingga akhirnya mereka menikah dan memiliki anak.

*sedikit sih, gue suka banget setting tempat syutingnya,

Di Akhir film, setelah Soo-Ah pergi kembali ke negeri awan, dia meninggalkan kunci gubuk tempat dia sering menghabiskan waktu seperti menulis buku dan melukis, lalu kunci ini di temukan oleh Woo-Jin, Woo-Jin membaca diari yang ditulis oleh Soo-Ah, dan akhirnya dia mengetahui bagaimana ini terjadi.

Buat yang mau nonton filmnya bisa lewat iflix, happy wathcing 




Review : Korean Movie "Be With You" (Penjelasan Ending) Review : Korean Movie "Be With You"  (Penjelasan Ending) Reviewed by nur on February 19, 2019 Rating: 5

2 comments:

  1. aku belum nonton hoho. drama baru ya?

    ReplyDelete
    Replies
    1. haha bukan drama sih, nonton lah, lumayan lah film nya

      Delete

Powered by Blogger.