TOT pers mahasiswa st3telkom



 Sekolah Tinggi Teknologi Telematika Telkom Puwokerto mengadakan  Training Of Trainers perlatihan pers jurnalistik, 4 december 2014 kamis malam.
TOT ini berlangsung selama hampir 2 jam, materi yang disampaikan oleh pembicara kebanyakan menyangkut tentang arti pers mahasiswa secara umum, dan bagaimana menggerakkan mahasiswa agar ikut berpartisipasi dalam kegiatan kejurnalistikan kampus. Sebagaimana yang kita ketahui bahwa di kampus yang sering disebut dengan singkatan st3 telkom belum memiliki pers mahasiswa yang aktif, kebanyakan yang melakukannya adalah dosen, padahal dalam meningkatkan minat serta bakat yang ada pada mahasiswanya sangat dibutuhkan wadah yang dapat menampung segala aspirasi dan inovasi mahasiswa. Pers mahasiswa merupakan wadah atau tempat yang tepat dalam menampung dan menyampaikan aspirasi, dimana kerjanya pers memang dikhususkan untuk menjadi wadah, vasilitator dan bahkan modal dalam menyampaikan apa pun antara mahasiswa ke institusi ataupun sebaliknya.
            Kampus yang baik adalah kampus yang memiliki mahasiswa yang dapat mengeksplorasi dirinya dan selalu ingin maju dan berinovasi. Dengan cara apa untuk mencapai itu?  Dengan cara aktif diberbagai kegiatan yang diadakan oleh kampus. Misalnya, aktif di ukm, keorganisasian BEM dan HIMA, ataupun di kegiatan yang bersifat keorganisasian lainnya. Selain kurangnya animo minat mahasiswa saat ini, yang membuat UKM  dan keorganisasian sejenisnya sedikit dilirik oleh mahasiswa adalah terkadang Unit Kegiatan Mahasiswa kurang memberikan inovasi dalam menarik minat mahasiswa untuk bisa mengikuti atau bergabung didalam kegiatan tersebut, pengurus UKM hanya mensosialisasikan UKM mereka kepada yang berminat saja tanpa memberikan inovasi, padahal apabila mereka lebih giat lagi dan gencar dalam menggalakkan UKMnya, bukan mahasiswa yang berminat saja yang akan bergabung tentu akan ada rasa ketertarikkan dari mahasiswa yang berum berminat untuk bergabung kedalam UKM tersebut. Nah, disinalah peran pers mahasiswa dibutuhkan, pers tidak hanya bertugas sebagai fasilitator aspirasi saja tetapi juga tempat sebagai publikasi kegiatan dan berita yang ada dikampus. Dengan adanya pers, nantinya diharapkan para pengurus UKM dapat memanfaatkan wadah tersebut dalam mensosialisasikan UKM mereka ke semua warga kampus sehingga siapapun yang membaca berita tentang UKM tersebut akan berminat untuk menigkuti kegiatan UKM tersebut.
            Selain itu pers juga akan disiapkan dalam memupuk sifat karakter mahasiswa yang bekerja menggunakan keterampilan softskill, di dalam visi dan misi st3telkom sendiri tertulis bahwa dalam mencapai tujuan untuk menjadi perguruan tinggi yang unggul dan membentuk insan berkarakter dilakukan dengan cara meningkatkan kompetensi softskill mahasiswanya. Di kegiatan jurnalistik kampus softskill digunakan dalam hal apa saja, misalnya bagaimana mencari berita yang berbobot, bagaimana caranya mewawancari seorang narasumber yang sulit untuk diwawancarai, serta membentuk karakter yang berdisiplan kerja.
            Harapan kedepannya nanti pers mahasiswa ini dapat menjadi wadah, tampat dan fasilitator  untuk seluruh masyarakat kampus yang memberikan kontribusi lebih dalam meningkatkan eksistensi perguruan tinggi dan mahasiswanya, serta berperan aktif dalam menggali potensi serta minat mahasiswanya dengan berbagai kegiatan yang diselenggarakan, dan Training Of Trainer ini bukan menjadi hal yang terakhir dilakukan tetapi merupakan awal terbukanya jalan dalam membentuk pers mahasiswa ST3Telkom purwokerto. HIDUP MAHASISWA
TOT pers mahasiswa st3telkom TOT pers mahasiswa st3telkom Reviewed by nur on December 09, 2014 Rating: 5

4 comments:

Powered by Blogger.